Postingan

Menampilkan postingan dari 2019

LIBURAN

Umur seorang manusia adalah tahun tahun yang ia lewati, dan tahun adalah susunan bulan bulan yang menjadi satu, lalu hari betambah minggu hingga terbentuk bulan, maka benarlah perkataan seorang ulama sekaligus pengingat kepada manusia yang mempunyai hari hari kehidupan "wahai manusia sesungguhnya kalian adalah sekumpulan hari hari, dan apabila pergi sehari dalam hidupkalian maka telah pergi sebagian dari diri kalian" maka suatu hal yang pantas untuk bersanding dengan hari hari ini bukanlah harta, bukan pula kuasa, apalagi hanya setitik kebahagiaan sesaat, satu hal yang pantas untuk digadaikan dengan waktu yang tidak akan kembali lagi, ialah ilmu sesuatu yang membuat pemiliknya mulia didunia dan diakhirat dan bukan hanya ia yang mendapatkan manfaat tapi orang disekelilingnya akan merasakan kehangatan ilmunya. Seorang pemuda diantara pemuda pemuda didunia ini telah menjadikan para pendahulunya sebagai panutan, perkataannya sebagai pijakan seraya berazam pada diri sendiri deng...

SELFIE

"Dibalik laki laki yang hebat terdapat perempuan yang tangguh" sebuah jargon pelipur lara bagi kaum hawa, tapi sebenarnya keberadaan seorang perempuan jauh dan lebih mulia dari kalimat diatas, bahkan dalam kacamata islam 'dibalik sebuah umat yang memiliki izzah (kemuliaan) ada seorang perempuan yang tangguh'. Kok jadi ngomongin perempuan? Yah karna kemirisan menyayat hati melihat keaadaan umat ini khususnya kaum hawa dewasa ini, arus peradapan telah menggeser deras keadaan mereka dan terlihat hanya sebagian kecil yang mampu bertahan walaupun banyak cercaan, emansipasi katanya atau feminisme covernya padahal yang mereka inginkan dari kalimat kalimat itu adalah merusak tatanan terakhir dari benteng umat ini, memang benar kalau kita melongok sejarah beratus ratus  abad bumi islam dijajah, kolonialisme yang disetukan barat secara kompak kepada negri negri lemah khususnya islam tentu saja orang orang yang takberdosa itu melakukan perlawanan, walau kekhilafahan kini telah...

KHADIJAH ATAU AISYAH?

Pandanganya lekat lekat melihat kalung yang sangat tidak asing dikedua matanya, semakin lama ia melemparkan sorotannya semakin jelas juga bayang bayang sosok dibalik pikirannya, kelihatannya kalung itu telah membawa lenyap pikirannya menyusuri sudut sudut ingatan lamanya. Ia masih sangat mendengar jelas suara hangat penuh motivasinya "demi Allah, ia tidak akan menyianyiakanmu, engkau adalah orang baik, jujur dalam perkataanmu, selalu menyambung tali silaturahim" kala ia ketakutan, melihat sesuatu yang membuat tulang tulangnya kaku, rasa dingin dan ketakutan yang melebur dalam jiwa yang lemah itu seraya berkata dalam kekalutannya "zammiluni zammiluni", balutan selimut kehangatan dan pangkuan yang penuh pengawalan cukup bisa mengurangi beban berat yang baru saja diberikan pada kedua punggungnya itu. Kepengertiannya dan sokongannya ini bukanlah yang pertama, sebelumnya ia sering bolak balik, menaiki terjalnya bebatuan makkah, berkilo kilo meter ia lalui hanya untuk ...

KHOSHOISH

Makassar terkenal dengan cotonya, semarang terkenal dengan wingko babatnya, banyumas terkenal dengan mendoannya, lampung terkenal dengan begalnya-eh. Setiap sesuatu pasti memiliki ciri khas dan kharakter masing masing yang membedekan dengan yang lain,  atau biasa disebut khoshoish. Begitupun dengan orang yang pernah menjadi kodat (sebutan mahasiswa maghfiroh) disebuah lembaga pendidikan disebuah lembah didataran bogor ini. Mereka adalah seorang guru yang merangkap menjadi orang orang yang siap memimpin negri ini, pemimpin disini tidak terbatas kepada jabatan presiden, lurah dll, pemimpin yang dimaksud adalah dalam segala bidang entah itu dalam ekonomi, atau pendidikan, ataupun politik atau bahkan pemimpin rumah tangga. Dan sebelum menjadi para pemimpin mereka harus menjadi yang dipimpin dengan penuh ketaatan. Kejujuran, ikhlas, kepercayaan, loyalitas, komitmen, totalitas, profesionalisme, dan jiwa ksatria adalah akhlak yang telah menjiwai mereka tak cukup pelajaran dalam kelas ...

SESUATU YANG REMEH

Bocah berusia sepuluh tahun itu selalu diboncengkan ayahnya untuk berangkat kesebuah masjid ditengah kota, bersama ayahnya ia doboncengkan pada sebuah motor matic, Rumahnya yang terpaut 1 km dari masjid yang dituju tidak menjadi sebuah halangan. Hubungannya dengan seorang yang disebutnya 'abi' selayaknya hubungan anak dan bapak lainnya, bapaknya yang pendiam agaknya mewariskan sifat itu kepada anak pertamanya ini, tak sering ada percakapan diantara mereka berdua, tak juga sang ayah banyak memerintah anak laki lakinya ini, anak itupun tumbuh seperti anak anak pada umumnya, sungguh kehidupan yang sangat biasa biasa saja. Sejak kecil anak itu sering ditinggal ayahnya pergi mengais nafkah dinegri nan jauh, kini anak itulah yang mulai sering meninggalkan ayahnya tuk mengumpulkan lembaran lembaran ilmu. Minimnya percakapan diantara mereka berdua ditambah jauhnya jarak diantara mereka berdua bukanlah tanda bahwa ayahnya tak peduli dengan anaknya itu, bukan juga ciri bahwa putranya...

TERIMAKASIH AKAN SEBUAH NASEHAT

SEDANG MERINDU

Kerinduan itu berasal dari kenangan kenangan masa lalu yang menggumpal dalam pikiran menjadikannya ingin mertemu atau melihat sesuatu yang berada dalam tumpukan kengannya itu, seperti kerinduan pada kampung halaman, karena panjangnya jembatan zaman yang membatasi pertemuan mereka, rindu jenis ini pula yang sedang meresap kepori pori kulitku hingga masuk ke relung hati dan mungkin ini pula yang sedang dirasa setiap muslim muslim macho sejati, karna hakikatnya sekarang kita sedang tidak berada dirumah kita, keberadaan kita jauh dari kampung halaman kita, tempat yang asing, dengan sekeliling yang tak bersahabat, setiap sorot mata tertuju pada kita bukan karna kekuatan adidaya kita justru karna lemahnya kita menyerupai anak ayam yang linglung tanpa penjagaan dari induknya, maka anak ayam itu sangatlah cocok menjelmakan posisi kita saat ini, iya anak ayam itu rindu dekapan kehangatan ibu pelindungnya, sebagai mana seorang muslim yang rindu akan masa masa kejayaan agama yang dibawanya. Aku...

PULANG

Kata yang memiliki rasa tersendiri bagi siapa yang pernah pergi, pergi merantau mencari nafkah dinegri nan jauh, atau bagi yang pergi kealam dunia mengumpulkan bekal untuk kelak pulang, dan bagi hewan seperti salamon kata ini menjadi tujuan yang besar, ataupun bagi makhluk sebesar bumi ia pasti akan berpulang ketempat awal rotasinya, dan tentunya bagi manusia makhluk yang sempurna, kata ini akan semakin bermakna. Pulang berarti kembali ketempat asal, pulang adalah tentang kampung halaman, pulang adalah suatu masa yang akan membawa kita menelusuri masa masa sebelum kepergian, ya pulang adalah betataptemu antara sang perindu dan dirindukan. lalu kenapa pertemuan ini disebut 'pulang' ? Karna apa yang telah kita capai sekarang dulu adalah benih salmon yang kita mulai semai ditempat ini, maka ketika setiap ekor salmon mulai menjelajahi berbagai anak sungai, mencicipi berbagai macam air, dan mengikuti bermacam arus yang akan menghantarkannya kepada satu tujuan bersama yaitu muara a...

THE GAMER

Gamers sejati tak akan pernah melewatkan setiap event event pada game kesayangan mereka, event adalah suatu tenggang waktu disebabkan oleh peringatan hari besar, dimana pemain bisa mendapatka poin dan xp berlipat, item lebih banyak, dan hadiah hadiah jika ia mau memainkan game online tersebut. Disebabkan oleh motivasi pendorong yang besar ini seorang gamers pastinya tidak akan melewatkan kesempatan ini, ia akan lebih banyak lagi login akun gamenya, menambah waktu keberamaannya dengan karakter kesayangannya, dan rela berkorban waktu dan uang lebih banyak untuk demi memainkan tokoh idolanya. Bergadang hingga bermukim didalam warnet sudah menjadi hal biasa bagi mereka pecinta game bahkan rela menunda makannya atau melupakan jam makannya demi untuk yang satu ini. Kegilaan demi kegilaan mereka lakukan hanya untuk mendapatkan sesuatu yang hanya bisa kita lihat didunia virtual saja, maka kehidupan virtual bagi mereka adalah kehidupan haqiqi yang harus mereka perjuangkan. Padahal game yan...

GURU DALAM HATI

Pada sebuah kesempatan seorang ustadz sekaligus motivator mengajukan sebuah pertanyaan kepada para calon guru masa depan "dari sekian banyak guruyang pernah mengajar kalian, sebutkan saja satu nama yang kalian rasakan kehadiran hatinya saat mengajar kalian?" Setiap anak mulai berfikir, mengorek orek memori lamanya tentang guru yang mengajar dengan hati, semua mahasiswa mulai mendapatkan jawabannya satu persatu, mengacungkan tangannya dan menyebutkan kisahnya bersama gurunya itu kecuali aku, seakan aliran pikiran ini menemukan batasannya dan tak mendapatkan apa yang aku cari, aku bingung dan sedikit iri dengan teman temanku yang telah menggenggam ditangannya sebuah nama. Menjadi seorang guru memang bukan cita citaku sedari kecil, bahkan pandangan mata ini dulu sangat menghinakaan sebuah profesi ini, entah itu karna kenakalanku sehingga pada banyak kesempatan aku berada pada arah yang besebrangan dengannya, atau mungkin karna pekerjaan itu terlihat tidak menyenangkan, entahla...

HIMMAH

Himmah, apa itu? Nama perempuan, itumah halimah; nama bahan tambang, itu mah timah; Himmah adalah harga diri seseorang yang ia perjuangkan, atau agak mirip kaya azzam atau kekhawatiran pada diri kalau tidak bisa mencapainya. Libur ramadhan, kata sebagian orang adalah masa yang sangat sebentar, ya karena mereka habiskan dengan bersenang senang, dengan hal hal yang enjoy, liburan mereka akan berlangsung sangat cepat, tapi tidak bagi seseorang yang memiliki misi setiap harinya, himmahnya selalu menjadi tombol power yang terus akan memotivasinya, hari harinya tidak berlalu begitu saja, ia hitung, evaluasi, rencanakan kebaikan, plan plan mengubah diri dan sekitarnya, atau usaha mengamalkan ilmu ilmunya. Sebuah himmah yang kuat akan menjadikan pemiliknya berekpetasi tinggi, dan tentunya tidak disebut azzam kalau hanya sekedar angan angan tanpa action, dan ekspetasi yang sempurna akan sering menyelisihi realita, walau sang pemiliknya memiliki sejuta usaha berliter liter keringat yang sia...

MALAM TERINDAH

Kata seorang syaikh "malam lailatul qodr bagai harta qarun disebuah peti yang terkunci dan kunci kuncinya ada disepuluh malam terakhir" begitu banyak orang yang tau betapa mulianya malam itu, akan tetapi pengetahuan hanya sebatas sebuah hiasan dalam otak tanpa menjadikannya bermanfaat dengan buah amal perbuaatan. Suara bacaan seorang kakek yang nyaring dengan bacaan tersendat sendat karna pelum sepenuhnya lancar dalam melafalkan huruf demi huruf membangunkanku dari tidur yang lelap itu, tak jauh dari tempatku tidur terdapat seorang ibu yang sedang sholat, sejenak kuterdiam, astaghfirullah aku ketiduran di shaf akhwat, tak menunggu lama sampai aku melompat dari tempat itu dan keluar, tak terasa sudah 4 jam ku mengobati rasa kantuk ini. Kakek itu masih terus membaca mushafnya cetakan indonesia yang klasik itu, walau susah payah ia tak pantang menyerah "masa sih aku kalah sama kakek kakek yang semangat ini" gumamku iri kepadanya, jam 2 dini hari sedang orang orang...

SUPER HERO!

Orang tua dizaman sekarang adalah anak anak dimasa lampau sedangkan anak anak hari ini adalah para orang tua dimasa yang akan datang, sudah bukan menjadi aib bahwa generasi yang disebut sebut sebagai generasi milenial ini telah menorehkan begitu banyak prestasi dalam kebobrokan moral,  kalau boleh dikatakan bahwa inilah seburuk buruknya generasi sepanjang tali sejarah bangsa ini, setiap kita bisa membayangkan apa yang akan terjadi bila anak anak zaman now kelak menjadi para orang tua, apa yang akan mereka lalukan? Apa yang akan mereka ajarkan kepada anak anak mereka yang masih polos? ((ولايلدوا إلا فاجرا كفارا)) dan orang orang kafir itu tidak akan melahirkan kecuali orang yang buruk dan kafir. Lalu apa yang harus kita lakukan? Kita sebagai korban kemilenialan zaman? Satu satu jalan adalah dengan menjadi baik untuk diri sendiri lalu kita membenarkan generasi penerus ini karna orang yang tidak mempunyai sesuatu tidak akan ia memberi sesuatu kepada orang lain, maka berbekallah agar...

MARYAM

Maryam binti imron adalah seorang wanita sholehah, penghulu wanita wanita penghuni surga, Allah sendirilah yang telah menjaga kesuciannya, melalui lisan malaikatnya Allah bisikan ketelinga kecilnya "ya maryamu innallahas thofaki wa tohharoki wash thofaki 'ala nisail 'alamin" wahai maryam sesungguhnya Allah telah mensucikan kamu dan memilih kamu diantara wanita wanita penduduk bumi dan langit, wanita yang sangat menjaga kehormatannya tak ia biarkan sedikitpun tinta hitam memudarkan kesuciannya, menjaga diri dari pandangan mata lelaki lain. Kau terlahir dari seorang wanita berakhlakan langit, yang bervisi tinggi, berprospek luas istri dari seorang suami sholeh, yang karna kesholehannya itu namanya diabadikan sepanjang masa dengan dijadikannya nama sebuah surat bersebelahan dengan al baqoroh. ini semua bukan tanpa arti, sungguh kelahiranmu sudah dinanti natikan seluruh alam raya ini, ketika kau terlahir melihat dunia ini kau keluar bersamaan dengan sebuah janji, janji ...

TINGGALKAN

Lentera hidayah memang masih akan terus mengetuk lembut orang orang yang menghendakinya, entah itu hati orang yang bermasiat agar bertaubat atau dia yang sudah baik agar menjadi lebih baik dan semakin kuat menjaga nyala lenteranya, jadi hijrah adalah bagi mereka mereka yang menghendaki kebaikan untuk dirinya sendiri. Halangan serta duri duri tajam adalah hal mutlak dalam jalan ini, bahkan hal inilah yang jadikan jalan ini berbeda dengan jalan jalan lainnya,  ((قل هذا سبيل أدعو إلى الله على بصيرة أنا و من اتبعني)) bukanlah jalan mengikuti lentera kalau surut dari cobaan, jadi bersenang rialah dalam ujian demi ujian yang menghalau langkah. Satu dari ringan rintangan itu adalah menyingkirkan setiap sesuatu yang menjauhkan kita dari terang lenteranya, memang  ciri dari masiat adalah menyenangk an dan meninggalkannya adalah sesuatu yang berat bagi mereka yang sudah pernah mencicipi madu hitam yang manis ini, kuncinya adalah bersabar sedikit saja karna godaan dan bisikan diri un...

ZUBAIR PART 3 : ANAK ANAK PENERUS PERJUANGAN

Bagian ketiga dari trilogi kehidupan zubair bin awwam adalah warisan yang sangat berharga kepada anak anaknya, bukan dirham maupun swbidang tanah atau apapun itu, hanya satu yang ia tinggalkan kpd anak anaknya yaitu himmah (sesuatu yang membuatnya khawatir sehingga menjadikan pemiliknya termotivasi untuk melakukan segala hal deminy) seperti yang telah saya sebutkan dalam bagian pertama bahwa azam hidupnya adalah sebagai hawary rosulullah -sholallahu'alaihiwasalam- penolong agama ini, maka taklantas himmahnya ini redup bersamaan dengan berpisahnya ruh dari jasadnya, ia tularkan kekhawatirannya kpd anak anaknya, tentunya dengan bantuan seorang murobiyah sholihah yaitu asma' istrinya. Lahirlah benih benih unggulan perpaduan antara  hawariyur rosul dan dzatu nitoqotain yang telah disegerakan tiket untuk memasuki surga, 8 anak terlahir dari rahim asma' abdullah, urwah, mus'ab.... dan yang paling menonjol diantara mereka adalah anak pertama dan kedua. Abdullah bin zubair ana...

ZUBAIR PART 2 : BERISTRIKAN ASMA'

Dari begitu banyak sisi kehidupan sahabat mulia ini yang mngandung hikmah kehidupan, salah satu sudut yang mngilaukan pandangan adalah, dia adalah seorang yang dangat beruntung, dapat meminang seorang wanita didikan org terbaik setelah rosulullah -sholallahu'alaihiwasalam- sosok sholehah sebagaimana adiknya aisyah wanita yang harum seharum nama suaminya, usia mereka berdua hanya terpaut sepuluh thun. Dia tetap feminim dan anggun walau hidup dipadang pasir yang ganas, ia tetap lemah lembut dan penyabar walau bantingan demi bantingan dari lingkungannya sering ia temui, dan ia tetap wanita yang lemah tetapi kuat dalam memegang tali kekang keimanannya. Saat itu musim hijrah, sehingga kaum muslimin yang meresa ketidak nyamanan dlm menjalankan dan menyebarkan syari'at islampun berbondong bondong merantau ke madinah, datang giliran rosulullah -sholallahu'alaihiwasalam- untuk hijrah dan tak ketinggalan ia mengajak orang terdekatnya yaitu abu bakar ayahanda asma yang saat itu ia ga...

ANAK RANTAUAN

Setiap yang merntau pasti akan kembali, entah itu kekampung halamannya atau kehadapanNya yg maha kuasa. Kembali ketanah yang membesarkannya adalah suatu kepastian, bagi mereka yang jauh jauh keperantauan untuk menjemput rezeki maka setiap detik kehidupan mereka adalah uang yang harus ditunaikan dengan pekerjaan sebagai pesangon dimasa tua dikampung yang telah lama mereka rindukan. Tentu berbeda bagi merka yang membeli ilmu dengan waktu mereka, agaknya tanggung jawab mereka lebih besar karna yang menanti kedatangannya bukan hanya sanak kerabat tetapi umat yang membutuhkan ilmu yng bermanfaat, maka setiap hela nafas yang dihembuskan akan menjadi pertanyaan dan penyulut api semangatnya 'kalau kau main main disini, kau telah mengecewakan umat' begitu bisik kata hatinya memasukan percikan energi yang merayap masuk kedalam sel sel hemoglobin dan menghantarkan kekuatan keseluruh anggota badan, dan merekalah sebaik baik perantau karna kepergian mereka keranah rantauan beniatkan manfa...

ZUBAIR PART 1 : SANG PENOLONG

Salah satu gelar yang disematkan Rosul -shalallahu'alaihiwasalam- kepda zubair adalah 'hawariyur rosul' pasalny ia adalah orang yang paling getol melindungi rosul, bukti kecintaannya kepada rosul adalah ketika umat muslim masih sangat sedikit, hanya dia dan beberapa gelintir para asabiqunal awalun yang memegang kalimat Allah dimuka bumi saat itu, lalu terdengar berita bohonga atau hoak tentang terbunuhnya rosul -shalallahu'alaihiwasalam- zubair yang pada waktu itu masih berusia sangat belia berkisar antara 10-15 thunan tak menunggu lama sampai ia mengambil sebilah pedangnya yang tersarung dan menghunuskannya lalu beranjak dari duduknya berkeliling jalan jalan dimakkah mencari siapa yang telah membunuh rosul -shalallahu'alaihiwasalam- walaupun ia tau bahwa ia akan berhadapan dengan kaum quraisy, dan apalah ia hanya seorang anak kecil, karna kecintaannya lah membuatnya tak ambil pikir panjang apakah benar beritanya atau tidak dalam benaknya hanya ada kekhawatiran kepd...

OBROLAN ANAK MUDA

Jikalau sekumpulan pemuda yang masih mempertahankan kelajangannya ngobrol apapun topiknya pasti akhir dari pembicaraannya adalah tentang cinta, nikah dan segala yang berbau dengan aroma aroma itu. Karna cinta adalah suatu bahan yang tak akan basi dan selalu digandrungi pemuda dan pemudi, dan kesempatan ini yng digunakan para penulis, dan pemikir serta pembuat film agar karya karya mereka dilirik oleh hati hati yang haus akan cinta karna memang sedang masa masanya. Bagi kebanyakan orang cinta adalah rasa saling memiliki antara insan manusia, saling menjaga dan selalu bersama. Ini adalah arti cinta yg sering diangkat diftv ftv dan film film romance, dan inilah yang menjadi landasan dibangunnya suatu hubungan suci, yaitu pernikahan. Tapi bagi sebagian kecil orang pernikahan bukan sekedar tentang cinta, harta, dan keelokan rupa tpi ia adalah sebuah penyatuan pandang jauh kedepan antara kedua insan. Seperti percakapan dua orang teman yg terpaut jarak dan dihubungkan oleh sebuah sinyal ...

MOMENT 'LAGI BUTUH'

Seorang laki laki datang kpd tmannya dengan muka agak sedikit memelas, seakan aka. Teman yang didatanginya itu tau maksud kedatangannya dan sewot "mau minta apaan lagi lu hah? Dateng kalo ada butuhnya doang" Jika yang dituju adalah pertolongan dan belaskasih dari manusia, maka bersiap siaplah menuai kecewa. Tapi bila tangan yang kau tengadahkan kpd sang rahman pasti akan berbuah balasan. Karna tuhan yang maha pengasih itu tak pernah membatasi permintaan hamba hambany atau menolak permintaan diwaktu tertentu, setiap kali hambanya butuh Allah tak pernah acuh, setiap hambanya terpojok dalam kesulitan Allah selalu siaga menbuka tangan. Walau doa doa kita kalo butuh doang, walau permohonan kita ada maunya, tapi Allah masih anggap kita hamba hambanya. Manfaatkan momen lagi butuh untuk lebih dekat kpd Allah, saat saat kepepet seperti pas UN, ketika peluang untuj berhasil sangat kecil kaya biar lulus seleksi ke PTN PTN ternama atau bahkan hijrah dari bumi nusantara, atau saat mimp...

TAK BERUBAH

Jalan sepanjang wangon-banjar petroman masih seperti 3 thun yang lalu saat pemuda itu masih sekolah pesantren yang berpemandangan rel kreta api, seakan akan tak berubah, beton beton yang ditanamkanpun tak jauh berbeda, bahkan sensasi gemuruh bis yang berjalan dijalan yg cukup rusak juga masih ada, mungkin saja hanya sedikit mendingan. Dan begitu pula teman teman yg saya temui setelah sekian lama waktu membatasi kita, ada yang penampilannya berubah 180 derajat, ada pula yang memanjangkan rambut kebanggaan mereka, peganggn hidup mereka (gadget) tak luput dari perubahan setiap minggunya, ada pula yang selalu update selfie terbarunya dengan style dan tempat yang berbeda beda. Mereka semua berubah layaknya power rangger saat datang menyelamatkan bumi. Perubahan memang pasti terjadi, dan perubahan yang terpenting adalah perubahan apa yang ada didalam dada dan otak, kalau kedua ini ga pernah diupdate maka seakan akan penampilan yang trend dan menawan dan badan yg meninggi serta rupawan tak ...